PSG bahkan sudah bergerak dalam usaha merekrut sosok berusia 26 tahun tersebut. Marcamelaporkan, Presiden PSG Nasser Al-Khelaifi bertemu dengan agen dan ayah Isco pada pekan ini.
Isco bukanlah target baru PSG. Klub kaya Prancis tersebut sudah menginginkannya sejak ditangani Unai Emery.
Setelah berkali-kali gagal, PSG kini siap memanfaatkan situasi Isco di Real Madrid untuk mendapatkan pemain buruan.
Isco kini berstatus penghangat bangku cadangan menyusul kedatangan Santiago Solari sebagai pengganti Julen Lopetegui di kursi pelatih.
Mantan penggawa Malaga itu baru bermain delapan kali di bawah komando Solari, mayoritas sebagai pelapis. Dalam periode itu, Isco hanya sekali menjadi starter Real Madrid pada laga Copa del Rey melawan UD Melilla.
Rencana Real Madrid
Real Madrid akan memanfaatkan Isco semaksimal mungkin. Mereka bakal melelangnya dengan harga setinggi mungkin.
Namun, Los Blancos juga siap menggunakannya demi mendapatkan pemain incaran. Real Madrid dikabarkan menawarkan Isco dan Mateo Kovacic sebagai alat barter bagi bintang Chelsea Eden Hazard.
Namun, Los Blancos juga siap menggunakannya demi mendapatkan pemain incaran. Real Madrid dikabarkan menawarkan Isco dan Mateo Kovacic sebagai alat barter bagi bintang Chelsea Eden Hazard.
3 dari 3 halaman
Kontrak Panjang
Isco menjadi bagian Real Madrid sejak 2013. Dia sebelumnya dikabarkan bakal hengkang pada 2016 karena berstatus cadangan.
Namun, Isco akhirnya menandatangani perpanjangan kontrak ketika menjadi bagian penting kesuksesan tim di ajang Eropa. Kini dia memiliki ikatan kerja hingga 2022.
Namun, Isco akhirnya menandatangani perpanjangan kontrak ketika menjadi bagian penting kesuksesan tim di ajang Eropa. Kini dia memiliki ikatan kerja hingga 2022.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar